Materi IPA Kelas 5 Semester 2, Gaya dan Perubahannya | infosekolahku.com

Materi IPA Kelas 5 Semester 2 :
Materi IPA Kelas 5 Semester 2 Gaya dan Perubahannya. Pada meteri IPA Kelas 5 Semester 2 terkait dengan Gaya dan Perubahan mencakup tiga sub pembahasan di antaranya adalah :
Gaya Magnet
Gaya Grafitasi
Gaya Gesek.



Untuk lebih memahami terkait dengan Materi IPA Kelas 5 Semester 2 Gaya dan Perubahannya maka kita harus memahami terlebih dahulu tujuan dari pembahasan tentang materi Gaya dan Perubahannya.

Berikut Materi IPA Kelas 5 Semester 2, Tentang Gaya dan Perubahannya :

Materi IPA Kelas 5 Semester 2, Energi dan Perubahannya
A.    Peta Konsep

Peta_Konsep_Gaya_Dan_Perubahannya.png
B.     MACAM-MACAM GAYA
1.      Gaya Magnet
Gaya magnet berasal dari megnet. Magnet berasal dari kata “magnesia”. Magnesia adalah sebuah daerah di yunani. Magnet terdiri atas dua yaitu :
a.       Magneg Alami (berasal dari alam)
b.      Magnet Buatan (dibuat oleh manusia)
Berbagai benda mampu di tarik oleh magnet tersebut. Meskipun demikian, hanya benda-benda tertentu yang mampu di tarik oleh magnet.
Lalu apakah sifat-sifat magnet itu?
Sifat-sifat magnet adalah :
a)      Magnet menarik benda-benda tertentu
Tidak semua benda-benda mampu di tarik magnet. Benda-benda yang mampu di terik magnet di sebut “Benda Magnetis”, seperti benda-benda yang terbuat dari bahan loga tertentu seperti : besi, nikel, dan kobalt.
Sementara itu benda-benda yang tidak dapat di tarik magnet adalah “Benda Non Magnetis”. Seperti : Kayu, Plastik, Karet
b)      Kekuatan gaya magnet
Kekuatan gaya magnet dapat menembus benda nonmagnetis. Kekuatan gaya magnet dipengaruhi oleh :
·         Ketebalan benda yang menjadi penghalang antara magnet dengan benda magnetis
·         Jarak magnet dengan benda magnetis.
Kekuatan gaya magnet tidak merata. Kekuatan gaya magnet yang paling kuat adalah berada di kedua kutupnya. Daerah tertentu yang di pengaruhi oleh gaya tarik magnet di sebut “medan magnet”
c)      Magnet memiliki dua kutup
Magnet memiliki dua kutup yaitu kutup utara dan selatan. Apabila kedua kutup senama saling didekatkan maka akan saling tolak menolak. Misalnya kutup seletan di dekatkan dengan kutup selatan. Atau kutup Utara di dekatkan dengan kutup utara.
Sementara itu jika kutup yang berbeda jenis di dekatkan makan akan saling tarik-menarik.
d)      Kegunaan magnet
Kegunaan magnet sangat banyak, diantaranya untuk keperluan sehari-hari. Baik yang di gunakan pada alat yang sederhana maupun alat yang rumit diantaranya : Kulkas, televisi, radio, gunting, mesin jahit dll.
e)      Membuat magnet
Selain magnet alami ada juga magnet buatan, yaitu magnet yang di buat oleh manusia. Loga yang dapat di buat menjadi magnet adalah besi dan baja. Bentuk – bentuk  magnet buatan adalah :
bentuk2-magnet.jpg
Ada beberapa cara membuat magnet diantaranya adalah :
·         Cara induksi
·         Cara gosokan
·         Cara mengalirkan arus listrik.

2.      GAYA GRAFITASI
Gaya grafitasi adalah gaya tarik bumi. Pada sebuah benda yang di lemparkan ke atas pasti akan jatuh ke bumi, atau sebuah buah jatuh pasti akan jatuh ke bumi. Peristiwa tersebut disebut dengan gaya tarik bumi atau gaya grafitasi.

3.      GAYA GESEK
Gaya gesek adalah hambatan yang terjadi ketika dua permukaan benda saling bersentuhan.
a.       Manfaat gaya gesek :
1.      Membantu benda bergerak tanpa tergelincir
2.      Menghentikan benda yang sedang bergerak
3.      Menahan benda-benda agar tidak bergeser
b.      Cara memperbesar gaya gesek
1.      Bahan karet
2.      Paku-paku atau pull
Dengan memperbesar gaya gesek maka kita dapat menahan benda agar tidak mudah tergelincir. Selain bermanfaat gaya gesek juga bisa merugikan. Contoh kerugian dari gaya gesek adalah :
1.      Menghambat gerakan
2.      Mengikis permukaan yang bergesekan
3.      Memboroskan energi
c.       Mengurangi gaya gesek.
Selain kita dapat memperbesar gaya gesek, kita juga dapat mengurangi gaya gesek di antara lain dengan cara :
1.      Memasang roda
2.      Memasang bantalan peluru

3.      Menghaluskan permukaan.



Demikian Materi IPA Kelas 5 Semester 2 Tentang Gaya dan Perubahannya.
Semoga dapat membantu.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

1 komentar:

Write komentar
March 4, 2022 at 5:45 PM delete

Casino, Bonus, and Facts - DrmCD
We've collected information about casino games offered in our database. 경상북도 출장샵 of slot machines, video poker, live 충청북도 출장마사지 dealer, video 여주 출장마사지 poker games,  울산광역 출장마사지 Rating: 4.2 고양 출장샵 · ‎Review by Dr

Reply
avatar

Silahkan berkomentar dengan sopan terima kasih. EmoticonEmoticon